Kapolda Jawa Barat launching Program Sejuta kawan dalam rangka pengamanan Pilkada

SENKOM KOTA BANDUNG, apel kesiapan pengamanan kampanye dan launching program sejuta kawan dalam rangka pengamanan Pilkada. Bertempat di lapangan Gasibu Bandung pada Sabtu, 20/01/2018. Kapolda Jabar Irjen pol Agung budi Maryono memimpin apel kesiapan pengamanan kampanye pilkada, guna mengecek kelengkapan anggota yang akan bertugas. Program sejuta kawan merupakan program terbaru kepolisian yang menggandeng organisasi kemasyarakatan sebagai pilot projek dimulai dari Polrestabes Bandung. Yang selanjutnya akan dilanjutkan setiap polres yang ada di Jawa Barat. Dalam apel tersebut juga dibacakan ikrar para pendukung calon pilkada dengan isi sebagai berikut : 1. Menjaga dan memelihara keamanan serta ketertiban selama pelaksanaan kampanye. 2. Saling menghormati dan menghargai serta mendukung pasangan calon serta tidak melakukan tindakan yang melawan hukum pada saat berkampanye. 3. Tidak melakukan black Champaign seperti menghasut, memfitnah, ujaran kebencian dan mengadu domba. 4. Mentaati peraturan perundangan undangan dan hukum yang berlaku. Dalam kesempatan itu pula Kapolda memberikan famplet himbauan kepada babinkamtibmas untuk disebarkan kepada masyarakat. ” Saya Kapolda Jabar beserta staf dan jajaran bersikap netral, siap mengawal dan mengamankan rangkaian pilkada serentak 2018 di Jawa barat, saya mengajak kepada masyarakat Jawa Barat jangan tergoda money politik terprovokasi Isu sara dan ujaran kebencian, meski beda pilihan hindari konflik diantara kita jaga persatuan dan kesatuan” isi himbauan Kapolda Jawa Barat Irjen pol Agung budi Maryono. Dalam giat tersebut senkom kota Bandung berpartisipasi dengan mengirimkan 50 orang personil. ” Senkom sangat luar biasa, membantu tugas kepolisian memberikan informasi kandang-kadang dijalan. Itu sangat bermanfaat terus semangat” ucap Kapolrestabes Bandung Kombes Hendro.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *